Seputar Peradilan
Ikuti Acara Purnabhakti KPTA Semarang Dan KPTA Makassar secara Virtual
Pa-Ngawi.go.id, Ngawi - Jumat, 30 Desember 2022 dilakukan wisuda purnabhakti Yang Mulia Ketua Pengadilan Tinggi Agama Semarang Drs.H.M. Yamin Awie, S.H., M.H. yang merupakan putra asli dari Kalimantan dan dikenal sebagai role model yang memiliki kemampuan teknologi informasi yang telah diberi kepercayaan sebagai KPTA Semarang sejak 08 Februari 2022 hingga hari ini memasuki masa purnabhakti.
Dan Yang Mulia Ketua Pengadilan Tinggi Agama Makassar Dr. Drs. H. Abu Huraerah, S.H., M.H. yang mengawali karir pada tahun 1982 ini telah mengabdi di lembaga peradilan agama selama 40 tahun hingga kemudian dilantik sebagai KPTA Makassar pada tahun 2021. Upacara purnabhakti ini dipimpin langsung oleh Yang Mulia Ketua Mahkamah Agung Republik Indonesia Prof. Dr. H. M. Syarifuddin, S.H., M.H. di Jakarta.
Wisuda purnabhakti yang berlangsung hikmat dan tertib ini dilakukan dalam dua mode yakni mode luring bagi yang hadir langsung di Jakarta dan daring bagi satuan kerja yang berada di daerah. Begitu pula dengan Pengadilan Agama Ngawi yang turut serta dalam upacara purnabhakti ini secara daring, bertempat di ruang media center Pengadilan Agama Ngawi yang diikuti oleh Aparatur Pengadilan Agama Ngawi
Terhitung 01 Januari 2023 Ketua Pengadilan Tinggi Agama Semarang dan Ketua Pengadilan Tinggi Agama Makassar memasuki masa purnabahakti. “Dari upacara purnabhakti ini kita dapat mengambil hikmah dan keteladanan dari beliau yakni kerja keras dan prestasi serta amal bakti yang telah ditorehkan sebagai prasasti keteladanan untuk kita ikuti di masa depan”, ungkap Sutji Eny Lestari (Sekretaris PA Ngawi) ketika di wawancarai pasca mengikuti zoom. (Red_YNT)